Friday, April 25, 2025

PKS Mendengar


Tidak lama lagi kota Bandar Lampung memiliki hajad besar lima tahunan tepatnya 30 Juni 2010 yang tak lain pemilihan kepala daerah kota Bandar Lampung, dan telah ditetapkan masing-masing pasangan calon pada tanggal 1 April 2010. Sesuai dengan penetapan KPU pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota iikuti oleh 6 pasang calon (3 dari independen dan 3 diusung oleh gabungan beberapa partai). Dan INGAT pasangan yang diusung PKS dan Demokrat beserta mitra koalisi yang didukung 8 (delapan) partai politik mendapat nomor urut 4 (E M P A T ).

Dan untuk memenangkan calon pasangan Eddy Sutrisno dan Hantoni Hasan (EsHa), Tim Pemenangan DPD PKS Bandar Lampung mengadakan training “ PKS Mendengar “ dengan tema “ Kita Semua Bisa Membuat Bandar Lampung Menjadi Lebih Baik”. Sedangkan peluncurannya diselenggarakan di masing-masing DP serentak tanggal 25 April 2010.
Untuk DP II (Sukarame, Sukabumi, dan Tanjung Karang Timur) diadakan di Auditorium RRI Pahoman Bandar Lampung mulai jam 08.00 s/d 15.00 WIB. yang dihadiri oleh 100-an kader.

Acara ini dibagi dalam 2 (dua) sesi, sesi pertama dengan materi “ Rijaluddakwah, Rijaluddaulah “ yang disampaikan oleh al ustadz Dedi Maulana. Dan sesi ke dua dengan tema “ Menang dengan PKS MENDENGAR ” oleh al ustadz Zulkifli Mansyur. Sebelum menginjak sesi ke dua dilakukan penggalangan dana, dan dana yang terkumpul kurang lebih 3 jutaan dan sepasang anting emas.

Pelatihan ini tentunya berbeda dengan pelatihan Direct Selling (DS), PKS mendengar adalah kegiatan menerjunkan seluruh kader PKS untuk bersilaturahmi dengan warga guna mendengarkan aspirasi, masukan, kritikan dan keluhan dari warga bandar Lampung untuk kelanjutan pembangunan bersama Edi Sutrisno dan Hantoni Hasan. Bukan menjual keberhasilan dan hasil akhir closing : memilih ESHA atau tidak!
Dan tak kalah serunya setelah acara pembekalan training, masing-masing kader diterjunkan langsung ke masyarakat untuk mendengarkan langsung aspirasi warga di sekitar kecamatan Tanjung Karang Timur.

Dari dari kunjungan silaturahim ke warga ternyata dampaknya luar biasa bukan hanya dirasakan oleh kader tetapi juga oleh warga sendiri. Komunikasi terasa enjoy, terbuka, dan rasa kekeluargaan terasa lebih dekat ketika berkomunikasi dengan warga. Bukan hanya memberikan aspirasasi tetapi juga membicarakan berbagai hal mulai dari kehidupan pribadi, keluarga, pekerjaan, bahkan ada yang menawarkan diri menjadi pengurus ranting atau menawarkan pekerjaan atau bisnis kepada kader.

Di akhir acara diisi dengan diskusi dan saran dari hasil evaluasi PKS MENDENGAR melalui kunjungan silaturahim ke warga, dan akan ditindaklanjuti di masing-masing struktur DPC, DPRa masing-masing.

SELAMAT BERJUANG DAN BER-AKSI KAWAN SEMOGA KITA SELALU TETAP ISTIQOMAH DI JALUR DAKWAH.

" Dan Allah telah berjanji kepada orang-orang yang beriman di antara kamu dan mengerjakan amal-amal yang saleh bahwa Dia sungguh-sungguh akan menjadikan mereka berkuasa di bumi, sebagaimana Dia telah menjadikan orang-orang yang sebelum mereka berkuasa, dan sungguh Dia akan meneguhkan bagi mereka agama yang telah diridhai-Nya untuk mereka, dan Dia benar-benar akan menukar [keadaan] mereka, sesudah mereka berada dalam ketakutan menjadi aman sentausa. Mereka tetap menyembah-Ku dengan tiada mempersekutukan sesuatu apapun dengan Aku. Dan barangsiapa yang [tetap] kafir sesudah [janji] itu, maka mereka itulah orang-orang yang fasik. " QS. An-Nur : 55

0 komentar :

Posting Komentar

Copyright © 2009 Template design modified by Sadikin